|
Sebelumnya saya mohon maaf kepada semua pembaca. Postingan ini adalah pindahan dari blog saya yang lain yaitu tukangeblog.com. Kenapa postingan ini saya pindah kemari? Karena materinya lebih condong kepada masalah desain dan percetakan. Sedangkan di tukangeblog.com temanya adalah seputar blogging. Jadi semua postingan saya tentang desain dan percetakan yang ada di tukangeblog.com saya pindahkan kemari. Karena itu saya minta maaf jika beberapa postingan berisi contoh desain yang sudah jadul alias kadaluarsa.
Seperti pada postingan sekarang ini, saya menampilkan contoh desain brosur Bimbel Nurul Fikri tahun 2009. Tetapi meskipun sudah tiga tahun lalu, saya berharap yang namanya desain tetap masih ada manfaatnya. Terutama untuk arsip saya pribadi dan bagi pembaca mudah-mudahan ada manfaatnya juga jika sedang membutuhkan contoh.
Dari contoh desain yang saya tampilkan tampak bahwa saya menonjolkan gambar pensil berwarna biru dengan ujung yang tajam. Kenapa pensil? Hal ini terinspirasi dari kegiatan SNMPTN yang dilakukan oleh para siswa di mana alat utama dalam mengerjakan soal adalah pensil 2B yang mudah dibaca oleh scanner. Saya berharap gambar pensil yang menonjol itu berguna untuk menangkap perhatian audiens. |
Selain itu, gambar pensil tersebut juga bisa menjadi
pengarah visual bagi orang yang melihatnya. Karena ujung pensilnya lancip, fungsinya bisa seperti panah yang menunjukkan arah. Maka peletakan pensil dengan ujungnya yang menunjuk ke arah tertentu juga ada maksud seperti itu.
Demikian sekilas analisa desain yang pernah saya buat 3 tahun lalu. Mudah-mudahan bermafaat buat yang lagi cari-cari inspirasi.
*Untuk link download mohon maaf kali ini tidak tersedia. Soale...file aslinya sudah hilang*