Spanduk dengan background seperti wallpaper yang berbentuk pola tertentu alias pattern tentu lebih enak dipandang dari pada spanduk yang backgroundnya polos. Dalam postingan kali ini, saya akan menyajikan tutorial Photoshop bagaimana membuat background pattern untuk mengisi spanduk di bawan ini.
|
Contoh spanduk tanpa background alias polos |
Spanduk di atas akan kita berikan background pattern berupa Logo PKS. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
Satu.
Buat file baru di luar file spanduk yang sudah ada. Pilih image yang akan kita jadikan pattern. Sebagai contoh, saya memilih logo PKS. Saya cukup mengambil gambar bulan sabit kembar dan padinya saja.
Copy gambar tersebut Lalu
paste di file yang baru saja dibuat. Agar terlihat lebih cantik, logo tersebut dimiringkan 45 derajat.
Dua.
Membuat gambar agar bisa dijadikan pola / pattern. Caranya : simak saja tayangan berikut ini.
Tiga.
Lalu pilih gambar dengan Rectangular Marque Tool dan Edit -> Copy Merged
Empat.
Lalu klik Edit ->; Define Pattern maka akan muncul pilihan untuk memberi nama pattern. Isilah dengan nama pks_pattern.
Lima
- Pindah ke file spanduk yang sudah ada. Karena proses selanjutnya dilakukan di spanduk yang sudah dibuat.
- Buat layer baru untuk menampilkan pattern dan isi layer tersebut dengan fill warna putih.
- Klik Kanan di layer tersebut lalu akan muncul menu. Pilih Blending Option
- Muncul dialog Layer Style. Contreng Pattern Overlay maka akan muncul disebelah kanan pilihan untuk mengatur Pattern.
- Pilih pattern yang baru saja kita buat yaitu pks_pattern. Atur opacitynya 30%. Scale 30%.
Setelah selesai mengikuti langkah 1 sampai 5 maka hasilnya adalah sebagai berikut :
Demikianlah 5 langkah mudah membuat background pattern. Anda bisa berlatih dengan pattern dari gambar apa saja yang Anda suka. Selamat mencoba! Semoga berhasil.